Health Information

Health Education

:::

Prinsip Pola Makan Diet 減重飲食原則(印尼文)

Qrcode
列印
A-
A+

Prinsip Pola Makan Diet 減重飲食原則(印尼文)

2024/1/15
  • Program diet adalah program seumur hidup. Tidak perlu tergesa-gesa dalam menurunkan berat badan, yang terpenting adalah kita berpedoman pada konsep makan yang benar dan mengkonsumsi gizi yang seimbang. Pengurangan berat badan membutuhkan rencana panjang. Sebaiknya ada dukungan dari saudara atau teman. Jika memerlukan bantuan, mintalah petunjuk dari pakar gizi.
  • Pertahankan berat badan ideal. Pencegahan obesitas dapat mencegah terjangkitnya penyakit kronis seperti diabetes, darah tinggi, dan meningkatkan kesehatan tubuh.
  • Cara perhitungan berat badan ideal: 【 tinggi badan ( meter )2  ×  22 】 ± 10 %
  • Berat badan yang melebihi 10% dari berat badan ideal disebut kelebihan berat, lebih dari 20% disebut sebagai obesitas.

Prinsip makan

  • Sebaiknya batasi kalori makanan dan makan makanan dengan pola gizi seimbang. Makan  teratur dengan porsi yang sama tiga kali sehari. Makan 6 makanan pokok utama, dan jangan memakan makanan tidak sehat seperti rendah gula, tinggi protein atau makan makanan berserat tinggi dalam waktu berkepanjangan (> 50 gram/hari) untuk menghindari timbulnya kerusakan tubuh.
  • Koordinasikan dengan olahraga yang sesuai untuk membuang kalori berlebih dan berhasil menurunkan berat badan.
  • Jangan makan terlalu asin karena dapat memperlambat penurunan berat badan.
  • Dilarang makan makanan berkalori tinggi atau makanan berkonsentrat seperti makanan manis, asin, goreng, deep fried, renyah. Seperti: permen, egg roll, snack ala Oriental maupun Barat (kue bulan, biskuit wijen berisi daun bawang) dan kacang kacangan berkalori tinggi (kacang tanah, kuaci, kacang monyet, kacang pinus, kacang kenari dsb).Dilarang makan kulit babi, kulit ayam, kulit bebek, kulit ikan.
  • Jangan terlalu cepat mengurangi berat badan. Kurangi 500 kalori dari kalori yang dibutuhkan saat ini setiap harinya. Dalam waktu seminggu, berat badan akan berkurang 0.5 kg.
  • Ganti cara memasak. Gunakan cara merebus, mengukus, menyemur dan hindari makan makanan yang digoreng, ditumis, dsb. Sebaiknya makan makanan dari rumah, jangan makan di luar terus.
  • Perlambat irama makan untuk mencegah makanan yang dikonsumsi terlalu banyak sekaligus. Saat makan, pilih makanan berkalori rendah seperti minum sup, makan sayur hijau.
  • Hindari makanan berkalori tinggi, bergula tinggi dan tidak dianjurkan untuk sering minum alkohol.
  • Kendalikan nafsu makan, bedakan dengan jelas apakah perut lapar atau hanya ingin makan saja (dapat memilih makanan berbentuk besar tapi berkalori rendah).
  • Jangan belanja dengan perut kosong karena ada kemungkinan akan membeli makanan berlebih dan juga jangan menimbun makanan dalam rumah karena dapat menggoda diri sendiri dan orang rumah untuk memakannya dan rubah perilaku kita yang ingin cari makan setiap pulang.
  • Jangan jadikan makanan sebagai pelampiasan stress maupan suasana hati. Carilah alternatif lainnya.
  • Belajar untuk menolak makanan yang diberikan orang lain namun tidak ada dalam rencana makan anda.
  • Catat dengan seksama segala jenis makanan yang dimakan, porsi, waktu makan, tempat dan motif makan dalam seminggu. Sebaiknya cari pakar gizi untuk merubah pola  makan yang tepat.
  • Anak-anak, remaja, ibu hamil, dan ibu menyusui yang memiliki berat badan berlebih hendaknya melakukan perubahan makan dengan mempertimbangkan kondisi fisik tubuh anda yang khusus.
Reference
製作單位:臨床營養科 編碼:HE-8C013-I
若有任何疑問,請不吝與我們聯絡
電話:(04) 22052121 分機 13253
}
至頂